Pemkab Pesawaran Apresiasi Pengabdian Guru PPPK Paruh Waktu, Bupati Beri Dukungan Langsung kepada Azhar

banner 120x600
banner 468x60

Pesawaran — wartaonelampung.com, Pemerintah Kabupaten Pesawaran menunjukkan perhatian dan penghargaan terhadap dedikasi tenaga pendidik dengan memberikan dukungan langsung kepada Bapak Azhar, guru PPPK Paruh Waktu yang telah mengabdi lebih dari satu dekade di dunia pendidikan.

Bupati Pesawaran Hj. Nanda Indira B., S.E., M.M., didampingi Wakil Bupati Antonius Muhammad Ali, S.H., secara khusus menerima Bapak Azhar dalam agenda silaturahmi yang berlangsung di Ruang Kerja Wakil Bupati Pesawaran, Senin (5/1/2026). Kegiatan tersebut turut dihadiri Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Pesawaran Anca Martha Utama serta Kepala Dinas Komunikasi, Informatika, Statistik, dan Persandian Jayadi Yasa.

Bapak Azhar yang berasal dari Desa Kuta Dalom, Kecamatan Way Lima, saat ini bertugas sebagai guru Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan (PPKN) di SMP Negeri 16 Pesawaran. Ia diketahui telah mengabdikan dirinya sebagai guru honorer sejak tahun 2014 sebelum akhirnya resmi dilantik sebagai PPPK Paruh Waktu.

Dalam pertemuan tersebut, Bupati dan Wakil Bupati menyampaikan apresiasi atas keteguhan dan loyalitas Bapak Azhar dalam menjalankan tugas sebagai pendidik, meskipun selama bertahun-tahun menghadapi keterbatasan sarana dan kesejahteraan.

Pemerintah Kabupaten Pesawaran menilai pengabdian tersebut sebagai cerminan dedikasi dan ketulusan dalam mencerdaskan anak bangsa.

Sebagai bentuk dukungan nyata, Pemkab Pesawaran menyerahkan sejumlah bantuan berupa satu stel pakaian Korpri, sepatu, serta perlengkapan penunjang kegiatan mengajar. Bantuan tersebut diharapkan dapat menunjang kenyamanan dan meningkatkan motivasi dalam menjalankan tugas sehari-hari.

Bupati Pesawaran Hj. Nanda Indira B. dalam sambutannya menyampaikan harapan agar Bapak Azhar terus bersemangat dan menjadi teladan bagi para peserta didik maupun rekan sesama pendidik.

“Kami menyampaikan terima kasih atas pengabdian Bapak Azhar yang telah dimulai sejak tahun 2014 hingga sekarang. Guru memiliki peran strategis dalam membentuk karakter dan masa depan generasi bangsa,” ujar Bupati.

Pemerintah Kabupaten Pesawaran berharap, perhatian dan apresiasi ini dapat menjadi motivasi bagi seluruh tenaga pendidik untuk terus berkarya dan berkontribusi dalam meningkatkan kualitas pendidikan di daerah. (*)

banner 325x300

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *